Pages

Kamis, 26 April 2012

Gyoza, Gyudon dan Kamaboko (Japan's Foods)

Gyoza

Ada yang tahu apa itu Gyoza? Gyoza merupakan daging babi, udang & sayuran yang dicincang dan dibungkus lembaran tepung terigu. Lalu Adonan kulitnya dibuat dari campuran tepung terigu, air, dan garam dapur. Makanan ini (Gyoza) dimatangkan dengan cara direbus. Apakah Blogers tahu kalau di Korea gyoza disebut mandu. Perlu di ketahui kalau Gyoza tidak sama dengan pangsit (wonton). yang membedakannya yaitu kulit gyoza lebih tebal dari pangsit.

Gyudon 

Berikutnya adalah Gyudon. Gyudon (beef bowl) merupakan makanan jepang jenis Donburi yang berupa semangkuk nasi putih yang di atasnya diletakkan irisan daging sapi bagian perut dan bawang bombay yang sudah dimasak dengan kecap asin dan gula. Lalu Sebagai penyedap, di atasnya sering ditambahkan asinan jahe (benishoga), campuran rempah dan cabai yang disebut sachimi, atau telur ayam mentah yang tentunya  sesuai selera anda. Gyūdon berasal dari makanan yang disebut Sukiyakidon (sukiyaki donburi), sehingga sering dijumpai gyudon yang memakai shirataki seperti halnya sukiyaki.
Di Jepang sendiri, penyajian gyudon di restoran Yoshinoya mengenal dua istilah: Tsuyudaku dan Negidaku. Tsuyudaku berarti nasi diberi kuah daging yang banyak, sedangkan Negidaku berarti nasi diberi bawang bombay yang banyak.

Kamaboko 

Kamaboko adalah sebutan untuk berbagai makanan olahan dari ikan yang dihaluskan, dicetak di atas sepotong kayu, dan dimatangkan dengan cara dikukus. Irisan kamaboko bisa langsung dimakan begitu saja atau digunakan sebagai pelengkap dan hiasan berbagai macam makanan berkuah, seperti ramen, soba, atau udon. Kamaboko adalah sejenis makanan pelengkap yang berasal dari Jepang. Kamaboko biasa menggunakan daging putih (daging ikan laut yang berwarna putih). Kamaboko juga terdapat dua macam yaitu kamaboko kering dan kamaboko basah.


Catatan :
Artikel Dari Berbagai sumber referensi

0 komentar:

Posting Komentar